Subholding Upstream Pertamina, PT Pertamina Hulu Energi (PHE) Berkomitmen pada Program TJSL

Senin, 29 Juli 2024 | 01:02:58 WIB

JAKARTA - PT Pertamina Hulu Energi (PHE) sebagai Subholding Upstream Pertamina kembali membuktikan eksistensi dan komitmennya dalam menjaga program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) berbasis program Corporate Social Responsibility (CSR) yang diapresiasi oleh para Stakeholder.

Apresiasi yang diraih PHE sebagai Subholding Upstream Pertamina kali ini didapatkan dalam ajang Indonesia Social Responsibility Award (ISRA) 2024 yang digelar di Hotel Grand Mercure Solo Baru, Sukoharjo, Kamis (27/06).

Dalam kesempatan ini Subholding Upstream Pertamina berhasil memborong sebanyak 30 penghargaan yang berhasil diraih oleh PHE beserta lini bisnisnya, mulai dari penghargaan Platinum, Gold, Silver, dan Bronze. Beberapa perusahaan yang mendapatkan penghargaan tersebut yaitu ;

 

Platinum

PT Pertamina EP (PEP) Prabumulih, PEP Sangatta, PEP Sangasanga

Gold

PEP Limau Field, PEP Tanjung Field, PEP Rantau Field, PEP Adera Field, PHE Ogan Komering, PEP Pangkalan Susu, Pertamina Hulu Sanga Sanga, PEP Sukowati, PHE WMO, PEP Bunyu Field, PEP Pendopo Field.

Silver 

PEP Pendopo Field, PEP Ramba, PHE OSES, PEP Tanjung Field, PEP Sangatta – Lapangan Semberah, Pertamina Hulu Sanga Sanga, PEP Sukowati, PEP Cepu, PEPC Zona 12, PEP Donggi Matindok Field, PHM (dua kategori).

Bronze

PEP Lirik, PHI, PHE NSO, dan PHE.

Halaman :

Terkini