Dengan Semangat Hari Anak Nasional, Pertamina Internasional EP Luncurkan Program Kakak Asuh Bagi Sahabat Istimewa
- Minggu, 11 Agustus 2024
Bogor – PT Pertamina Internasional Eksplorasi dan Produksi (PIEP) Regional Internasional Subholding Upstream Pertamina melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL/CSR) yang berbasis Pendidikan Seni Budaya khususnya bagi penyandang disabilitas dalam Program Sekolah Tari Gratis Sahabat Istimewa Bogor, melakukan aktivitas bersama di hari Sabtu, 27 Juli 2024, dibantu kakak-kakak asuh sebagai pendamping. Aktivitas yang dilakukan sangat beragam, mulai mewarnai tas, membuat kolase hingga menghias toples.
Kegiatan ini memang tampak sederhana, namun bagi anak binaan PIEP dan kakak asuh merupakan forum perkenalan sekaligus launching program berbasis volunteerism yang membangung bonding dalam berkonsentrasi untuk kegiatan mewarnai dan merangkai.
Seperti halnya yang dilakukan Daffa, berusia 21 tahun, untuk mewarnai membutuhkan waktu lebih lama dibanding pria seusianya, karena kemampuan motoriknya yang berbeda.
Baca JugaPertamina Optimalkan Perlindungan Perempuan dan anak melalui program TJSL dan pemberdayaan UMKM
Karakter Daffa yang pendiam, berbeda dengan Nauli, gadis 14 tahun, yang lebih banyak bercerita dan bercanda, sehingga pendampingan untuk menyelesaikan tiap aktivitas oleh kakak asuh ini membutuhkan kesabaran ekstra.
Sofie salah satu kakak asuh menyampaikan. “Program hari ini luar biasa, karena kami pertama kali bertemu dengan adik-adik asuh kami dan harus melakukan bonding agar dapat berkomunikasi lebih dekat selama beberapa bulan ke depan.”
Pengembangan program kakak asuh sahabat istimewa adalah program Capacity Building yang dilakukan oleh para Perwira PIEP kepada anak-anak disabilitas binaan PIEP bersama dengan Yayasan Belantara Budaya Indonesia.
VP Business Support, Ria Noveria menyampaikan, kegiatan ini masih mengusung semangat Hari Anak Nasional, ‘Anak Terlindungi, Indonesia Maju.’ Dimana setiap anak berhak mendapatkan perlindungan, pola asuh yang layak serta upaya pencegahan dari kekerasan dan diskriminasi.
“Kegiatan ini adalah internalisasi program CSR PIEP yang kemudian dikembangkan menjadi program kakak asuh. Dengan internalisasi ini, Pekerja yang menjadi kakak asuh dapat berbagi ilmunya kepada adik-adik. Sederhana, tapi berdampak positif bagi kedua belah pihak,” ungkapnya.
Manager Relations PIEP Dhaneswari Retnowardhani, menambahkan, "kegiatan ini digagas dan difinalisasi selama 6 bulan, sehingga akhirnya terpilih 11 orang kakak asuh dari berbagai fungsi di PIEP yang akan memberikan tambahan pengetahuan dan skill bagi adik-adik Sahabat Istimewa Pertamina dalam kurun waktu Agustus hingga Desember 2024.
Tak hanya diharapkan mampu meningkatkan semangat volunteerism, Perwira PIEP juga memberikan peran nyata di masyarakat luas dan diharapkan dapat memberikan manfaat nyata dalam peningkatan kemampuan pribadi mereka serta berdampak positif bagi perkembangan psikologis anak-anak, khususnya peningkatan rasa percaya diri serta penerimaan anak-anak disabilitas di lingkungan masyarakat.
Redaksi
variabisnis.com adalah media online yang menyajikan berita sektor energi dan umum secara lengkap, akurat, dan tepercaya.
Rekomendasi
Digitalisasi Pertamina Kunci Efisiensi, Perkuat Ketahanan dan Swasembada Energi
- Selasa, 21 Januari 2025